Salah satu penggenapan nubuat dari Firman Tuhan adalah dibangunnya kembali Bait Suci Yahudi yang Ketiga.
Alkitab menubuatkan bahwa di akhir zaman Antichrist akan berdiri di Bait Suci (Mat 24:16) dan menghentikan korban sehari-hari orang Israel lakukan (Dan 9:27). Hal ini menyingkapkan kepada kita bahwa Bait Suci Yahudi akan dibangun kembali, dan mereka orang-orang Yahudi akan mempersembahkan korban sehari-hari kembali.
Bait Suci Pertama yang dibangun Salomo telah dihancurkan Nebukadnezar. Sedangkan Bait Suci Kedua juga telah dihancurkan tentara Roma dibawah Jenderal Titus Tahun 70 Masehi. Sementara itu di lokasi tempat Bait Suci semula berdiri telah berdiri Masjid Al Aqsa dan Dome of Rock yang merupakan salah satu tempat tersuci umat Islam. Akankah Bait Suci ini nanti dibangun kembali?
Ternyata umat Israel tengah menyiapkan hal ini secara serius. Salah satu institusi yang turut aktif mempersiapkan hal ini adalah Aish HaTorah. Baru-baru ini lembaga ini telah membuat sebuah Model Bait Suci dan meletakkannya di sebuah Yeshiva(Seminari Yahudi) milik mereka dekat lokasi Masjid Al Aqsa, di kota tua Yerusalem.
Model Bait Suci ini, dibangun dengan skala 1:60, dibangun oleh Michael Osanis untuk Aish HaTorah di kota tua Yerusalem, dan ditampilkan di atap museum yang baru, dan berlatar belakang pemandangan Temple Mount.
“Kami berharap bahwa dengan melihat model Bait Suci ini, dengan perspektif lokasi sebenarnya di latar belakang, akan memberi orang rasa inspirasi, bahwa orang-orang akan diterima ketika mereka memasuki Bait Suci sejati yang berdiri di sini selama hampir 1.000 tahun,” kata Efraim Shore dari Yashiva Aish HaTorah.
Bangsa Yahudi akan benar-benar mewujudkan kerinduan mereka, yaitu mendirikan Bait Suci mereka, tentunya di atas lokasi semula. Hal ini berarti akan mengusik Masjid Al Aqsa dan memicu konflik yang serius. Hal ini juga merupakan bagian dari apa yang dinubuatkan Matius 24:6-8
“Kamu akan mendengar deru perang atau kabar-kabar tentang perang. Namun berawas-awaslah jangan kamu gelisah; sebab semuanya itu harus terjadi, tetapi itu belum kesudahannya. Sebab bangsa akan bangkit melawan bangsa, dan kerajaan melawan kerajaan. Akan ada kelaparan dan gempa bumi di berbagai tempat. Akan tetapi semuanya itu barulah permulaan penderitaan menjelang zaman baru. ”
Sebab itu kita mesti benar-benar sadar. Bahwa semua nubuat akhir zaman sedang digenapi. Berjaga-jagalah, jangan sampai semua ini menimpa kita, dan kita sama sekali tidak menyadarinya.
sumber : house of revelation