Serdadu Kumbang

Rumah Produksi Alenia tidak bosan menggarap film bertema pendidikan, alam Indonesia dan anak-anak. Kini Sutradara Ari Sihasale menyuguhkan Serdadu Kumbang mengisahkan anak-anak dari Sumbawa.

Berkisah seorang anak lelaki bernama Amek yang memiliki celah bibir (sumbing) itu bercita-cita sebagai presenter berita televisi nasional Awalnya, Amek sama sekali tak percaya diri karena kekurangan yang dimilikinya.

Selain itu, Amek sempat tak lulus Ujian Nasional (UN) tahun lalu. Hal tersebut yang membuatnya semakin tidak yakin bisa menggapai cita-citanya. Namun dari semua kekurangan dirinya tersebut, Amek memiliki kelebihan yakni kemahirannya dalam mengendalikan kuda.

Amek yang hanya tinggal di desa Mantar bersama sang ibu, Siti dan kakaknya Minun yang sangat pintar itu selalu mendapat dukungan dari orang-orang terdekatnya. Sementara teman-temannya menggantungkan cita-cita mereka di sebuah pohon besar di kaki bukit dengan tempat tinggal mereka yang disebut 'Pohon Cita-cita'. Tulisan berisi cita-cita mereka dimasukkan ke dalam botol dan digantungkan di dahan pohon.

Film yang dibintangi oleh Ririn Ekawati, Titi Sjuman, Putu Wijaya, Lukman Sardi, Surya Saputra, Melly Zamri dan Putu Wijaya itu memang sengaja kembali mengangkat tema anak-anak dan pendidikan karena menjelang libur besar sekolah.

Begitulah sepenggalan cerita sebuah film layar lebar yang berjudul 'Serdadu Kumbang'. Film yang digarap oleh Ari Sihasale sebagai Produser dan Director dan Nia Sihasale Zulkarnaen sebagai Executive Producer itu menyuguhkan keindahan alam di desa Kantar, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.

Lalu apakah Amek yang diperankan Yudi Miftahudin akan berusaha melakukan operasi bibir sumbing demi cita-cita yang diinginkannya? Mampukah sang ibu, Siti yang diperankan Titi Sjuman untuk melaksanakan operasi tersebut? Saksikan 'Serdadu Kumbang' di bioskop kesayangan Anda mulai 16 Juni.
←   →

VISIT NOW

111

Visitor

Flag Counter
 

Copyright © 2009 by Cerita Langit