VW Kodok begitu populer di dunia. Dan meski rata-rata orang tahu mobil itu buatan Jerman, tak banyak yang tahu kalau mobil itu diproduksi terakhir di negeri asalnya pada 19 Januari 1978.
Tepat 34 lalu adalah produksi terakhir VW Kodok di Jerman. Saat itu VW sedang konsentrasi untuk pengembangan VW Golf sedangkan pasar VW Kodok mulai menurun. Meski begitu untuk jenis VW Kodok Cabriolet masih diproduksi di Jerman hingga Januari 1980.
Setelah tak diproduksi di negara asalnya VW Kodok konsentrasi membesarkan pabriknya di Brazil untuk didistribusikan ke seluruh dunia.Saat itu jumlah VW Kodok yang sudah diproduksi mencapai lebih dari 16 juta unit di seluruh dunia.
Mobil ini pun menjadi mobil rakyat yang paling sukses di dunia. Masing-masing negara memiliki julukan untuk mobil ini mengacu pada bentuknya yang unik. Seperti di Indonesia yang memberinya nama VW Kodok. Nama resminya sebenarnya Volkswagen Beetle.
Meski jaman terus berganti hingga saat ini masih mudah menemukan VW Kodok melintas di jalan-jalan dunia. Padahal produksi terakhirnya adalah tahun 2003. Total jumlah VW Kodok yang sudah diproduksi adalah 21,5 juta unit. Sebanyak 15 juta di antaranya di produksi di Jerman sedangkan sisanya di Brazil.
Dengan sukses produksi dan penjualan sebanyak itu VW Beetle merupakan mobil paling sukses di dunia yang diproduksi dalam single design platform. Luar Biasa!