Namanya Kate Elizabeth 'Katie' Piper. Dia begitu cantik dan bertubuh ramping sehingga bisa menjadi model dan presenter televisi dari Andover, Hampshire, Inggris. Ia berkarir penuh di dunia media hingga akhirnya salah satu matanya buta dan kulit wajahnya rusak akibat serangan mantan pacarnya Daniel Lynch dengan cara menyiramkan asam sulfat.
Lynch dan anak buahnya, Sylvestre, memang ditangkap dan menjalani hukuman penjara seumur hidup. Namun, Piper yang dirawat di rumah sakit Chelsea dan Westminster itu bukanlah Piper yang dulu. Di tahun 2009, Piper memilih memberikan penyuluhan tentang korban kebakaran bahan kimia. Channel 4 telah membuat film dokumenter Katie : My Beautiful Face. Film ini begitu menginspirasi sehingga telah beberapa kali ditayang ulang dan juga dijual secara online on demand.
Kejadian yang terburuk di hidupnya justru membuatnya mirilis otobiografi laris, menulis di kolom reguler majalah mingguan, dan bekerja pada organisasi amal Katie Piper Foundation. Dia juga tampil dalam berbagai program televisi dan radio seperti acara CNN, BBC Breakfast, maupun jumpa pers Labour Party. Selain itu, Piper terpilih menjadi Women to Watch : Inspiration Award di Red Magazine’s Red’s Hot Women Awards tahun 2010.
Kekerasan yang dialaminya, tidak membuatnya menyerah di dalam hidup ini. Dia merupakan inspirasi bagi semua wanita yang mungkin pernah mengalami kekerasan untuk tetap bangkit. Menjelang Hari Kartini, mari kita pun berkontribusi melakukan bagian kita sebagai seorang wanita yang emansipasinya tidak melebihi batas, tapi dapat memberkati banyak orang.
Sumber : mediaindonesia