Add caption |
Merasa terganggung dengan bunyi ponsel
jemaat yang kerap berdering selama ibadah, seorang Imam Katolik mencari
cara yang memungkinkan jemaat tak lagi memainkan telepon pintar mereka
selama ibadah.
Pastor Michele Madonna, yang melayani
di gereja Santa Maria di Montesanto, Kota Naples, Italia bagian selatan
ini akhirnya menemukan cara ampuh agar jemaat tak lagi menggunakan
telepon mereka di gereja, apalagi selama ibadah berlangsung. Michele
pun membeli alat yang disebut Jammer di sebuah toko listrik. Alat ini
berfungsi untuk mengacaukan sinyal telephon seluler. Di beberapa situs
online alat ini dibandrol mulai $40, sampai dengan $454.28, tergantung
spesifikasi dan kelebihannya.