Akhirnya Inggris Perbolehkan Pendeta Gay Jadi Uskup

Permasalahan kontroversial mengenai kemungkinan pendeta gay menjadi seorang uskup di Inggris terjawab sudah usai pihak Gereja Anglikan menyetujui aturan tersebut yang kemungkinan juga akan mendapat gelombang protes dan kecaman yang luas.

Dirilis AFP pada sebuah makalah yang akan diterbitkan Senin waktu setempat (20/6), pihak Gereja Anglikan akan berusaha untuk mengadopsi UU Kesetaraan di Inggris, yaitu dengan memperbarui sejumlah peraturan yang nantinya akan membolehkan pria homoseksual untuk dipromosikan sebagai uskup.

Makalah berjudul "Memilih para Uskup - UU Kesetaraan 2010", memberikan pedoman hukum bagi para kandidat yang akan dipromosikan (sebagai uskup) dan menyatakan bahwa seksualitas bukan menjadi faktor dalam keputusan akhir. "Orientasi seksual seseorang, tidak relevan dengan kemampuan mereka untuk menduduki jabatan uskup atau melakukan pelayanan," ungkap makalah itu.

Namun, laporan tersebut menyarankan bahwa para pemimpin gereja dapat memblokir kandidat jika diangga[ bahwa pengangkatan calon akan menyebabkan perpecahan dalam keuskupan yang bersangkutan. Gereja Anglikan, memisahkan diri dari Roma pada 1534, serta memiliki 77 juta pengikut di seluruh dunia dan merupakan agama dominan Inggris.

Tugas utama sebuag gereja tentunya adalah membawa kembali umatnya kembali ke jalan yang benar. Bahwa Gereja wajib menerima para gay ataupun lesbian ke dalam jemaat adalah sebuah keharusan dalam konteks untuk menyadarkan dan mengembalikan mereka sesuai kepada kodratnya, bukan mengizinkan mereka menjabat sebagai seorang pimpinan yang harus membebaskan jemaat dari selubung dosa.

Source : AFP/dpt
←   →

VISIT NOW

111

Visitor

Flag Counter
 

Copyright © 2009 by Cerita Langit