Ada-ada saja ide membuat rekor. Februari lalu Joe Ayoob, mantan pemain American Football membuat satu rekor dunia unik, yaitu menerbangkan pesawat kertas terjauh. Pesawat terbang kertas yang biasa dibuat anak-anak itu-seperti juga di Indonesia-bisa terbang sejauh 226 kaki 10 inchi atau 69,1 meter.
Rekor sejauh itu memang belum dikonfirmasi oleh Guinness World Record (GWR) karena pada saat prestasi itu dibuat tak ada perwakilan GWR yang menyaksikannya. Namun jika itu sudah dikonfirmasi, Joe akan memecahkan rekor sebelumnya yang dibuat Stephen Krieger di Washington pada 6 September 2003. Saat itu Stephen berhasil meluncurkan pesawat dari kertas sejauh 207 feet dan 4 inches atau 63,1 meter.
Joe, 27 tahun, yang sekarang bekerja sebagai sales di Anchor Brewing Company, sebelumnya adalah pemain American football di Berkeley College, California. Ia menerbangkan pesawat kertas buatan ahli origami John Collins yang juga produser televisi. Ternyata Collins juga sudah empat tahun lalu mencoba membuat pesawat dari kertas yang bisa memecahkan rekor dunia namun belum berhasil. Ia kemudian mengontak Joe untuk mencoba menciptakan rekor tersebut.
Joe sendiri mengaku sangat akrab dengan pesawat kertas itu. "Saya terbiasa membuat pesawat kertas sejak kecil. Saya biasanya melemparkan pesawat-pesawat itu setelah sekolah," katanya pada ESPN. Maka ketika ide membuat rekor itu diajukan padanya, Joe setuju. "Sangat menyenangkan jika berhasil melakukannya.
Maka Joe dan Collins disertai sejumlah orang merencanakan pembuatan rekor itu di sebuah hanggar pesawat milik McClellan Air Force di Sacramento, California, pada 26 Februari 2012. Saat itulah Joe melakukan lemparan pesawat terbang kertas sejauh 69,1 meter.